Assalamu'aalakum warokhmatullahi wa barokatuh Selamat datang di Personal Blog OmAlie, semoga bermanfaat... # Dengan menyebut nama Allah yang dengan nama-Nya tidak ada sesuatu pun yang dapat membahayakan baik yang ada di bumi maupun di langit, Dialah Yang Maha Mendengar dan Yang Maha Mengetahui # Tidak ada ilah (yang berhak diibadahi dengan benar) kecuali Allah Yang Maha Esa, tidak ada sekutu bagi-Nya. Bagi-Nya segala kerajaan dan bagi-Nya segala pujian. Dialah Yang Maha Kuasa atas segala sesuatu. Ya Allah, tidak ada yang dapat mencegah apa yang Engkau beri dan tidak ada yang dapat memberi apa yang Engkau cegah. Tidak berguna kekayaan dan kemulian tersebut bagi pemiliknya dari siksa-Mu # Semoga Allah segera mengangkat wabah ini dengan segera dan kita semua terselamatkan. Amien Ya Robbalalamin
Posted by : omalie Minggu, 05 Januari 2020


Ternyata tempat indah dimiliki juga oleh masyarakat Pekalongan dan sekitarnya. Untuk liburan akhir tahun 2019 kali ini kami sekeluarga sejenak melepas kepenatan di Bengkelung Park sebuah wisata alam yang menurut kami sangat representatif, meski demikian bukan berarti tanpa kekurangan terutama jalan yang sangat sempit dan sepi itu membuat selama perjalan deg deg sur karena disamping sepi dan sempit jurangnya sangat curam selama perjalanan bagaimana kalau berpas-pasan dengan mobil atau binatang liar..... karena saking sepinya hati kami sangat senang bila bepapasan dengan orang.
Tapi setelah sampai ditujuan semua ketakutan berubah menjadi wajah ceria melihat ciptaan Allah yang saangat elok seraya berucap lirih Masya Allah sangat indah dan masih asri semoga alam yang asri ini tidak dirusak oleh tangan-tangan jail maanusia.Kami sekeluarga "nyemplung kecehan" bersama anak-anak karena airnya tidak dalam sehingga (Insha Allah aman) membiarkan anak-anak untuk bermain air sampai kami lupa waktu seandainya saja langit tidak mendung kami masih betah berlama-lama. Puas berendam kami kelaparan dan kami ganjal dengan mie instan (anak lanang saya 2 porsi). sebenarnya kami masih ingin berlama untuk santai sambil menikmati durian (musim durian) tapi sayangnya tidak ada yang berjualan sehingga kami harus pulang untuk HUNTING durian.(meski saya sudah membatasi untuk makan durian)
Sepanjang perjalanan pulang kami sangat berharap seandainya saja sarana dan prasarana sangat mendukung jalan yang lebar ada wisata kuliner durian ditambah promosi saya yakin BENGKELUNG PARK ke depan akan menjadi tempat wisata yang sangat potensial.Semoga saja (OmAlie Bengkelung 24/12/2019)

- Copyright © OmAlie - Hatsune Miku - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -